Halaman

Kamis, 06 Desember 2012

Axioo Neon RNA 7.985: Ultrabook Merek Lokal dengan Kinerja tinggi


Genre ultrabook yang diperkenalkan oleh Intel hampir setahun lalu cukup mendapatkan sambutan hangat. Bagaimana tidak, ultrabook mempunyai dimensi sedang dan bobot sangat ringan dibandingkan dengan notebook, sehingga lebih nyaman ketika Anda membawanya untuk mobile.
Berbagai pabrikan notebook langsung membuat berbagai varian dari kelas ultrabook ini dan salah satunya adalah merek dalam negri, Axioo. Ultrabook besutan Axioo seri Neon RNA ini cukup menarik untuk diperhatikan karena mempunyai casing yang baik walaupun dimensi dan beratnya mendekati dengan batas maximum yang diinginkan oleh Intel bagi sebuah ultrabook.
Axioo Neon RNA menggunakan casing unibody layaknya ultrabook lainnya dengan leburan warna abu-abu dengan garis alumunium di bagian penutup layar LCD dan bagian bawah serta sampingnya. Casing yang diusung oleh ultrabook ini terasa solid dan kuat. Penggunaan unibody membuat Anda tidak dapat melakukan praktek upgrade storage dan memory SODIMM sendiri, Anda harus membawanya ke service center resmi sehingga tidak menghanguskan garansi yang di berikan Axioo.

Sebelum kita lanjutkan membahas ultrabook ini, ada baiknya Anda melihat spesifikasi yang diusung oleh Axioo Neon RNA di bawah ini.
Spesifikasi
Processor Intel Core i7 3517U

Speed 1.9GHz L3 Cache 4MB
Memori DDR3 8GB
Storage 500GB + SSD Cache 32GB
Graphics intel GMA HD4000
Layar 14.1″ 1366×768
Interkoneksi wifi 802.11bgn dan bluetooth V4.0
USB 2.0 1
USB 3.0 2
HDMI 1
Audio In/out 1
Webcam 1
Ethernet 1
Card reader 1
Operation System Microsoft Windows 7 Home Premium 64bit
Daya Baterai 3300mAh
Ukuran (mm)  344 x 235 x 17,9
Berat (kg) 1.789
Berat+Charger (kg) 1.945
Axioo Neon RNA menggunakan prosesor Intel Core i7-3517 ultra low voltage yang hemat daya dengan kecepatan 1.9 GHz dan dilengkapi dengan Ready Boost hingga kecepatan 3 GHz yang dipadukan dengan SODIMM DDR3 sebesar 8GB. Ultrabook ini mengandalkan graphics on prosesor Intel HD4000 yang cukup dapat diandalkan bermain game 3D pada resolusi dan setting tertentu. Storage yang diberikan juga cukup lega, sebesar 500 GB, dan dilengkapi dengan SSD caching sebesar 32 GB.


Ultrabook ini menggunakan layar yang tidak biasa digunakan oleh ultrabook yang kebanyakan di temukan di pasaran yang biasanya menggunakan layar 13″. Layar  sebesar 14″ dengan resolusi 1366×768 yang diusungnya sangat nyaman digunakan bila Anda banyak berkutat dengan aplikasi Microsoft Office Excel dan aplikasi lainnya yang menuntut layar yang luas.
Axioo Neon RNA menggunakan layar glossy yang nantinya bisa jadi akan sedikit mengganggu Anda saat digunakan karena akan menangkap bayangan di sekitar Anda. Namun, Anda dapat meminimalisasi gangguan tersebut dengan menaikkan tingkat brightness. Viewing angle-nya juga tergolong baik karena layar tidak mengalami perubahan gradasi warna yang berlebihan jika dilihat dari sisi kiri dan kanan. Layar akan mengalami perubahan gradasi warna bila Anda melihatnya dari sisi atas.


Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar